Saat ini ada banyak laptop dengan prosesor Intel yang beredar di pasaran. Untuk beberapa laptop tersebut hadir dengan berbagai varian Intel Core series dan yang paling banyak diminati adalah laptop dengan Intel Core i7, karena menawarkan performa yang tergolong tinggi.
Namun, tidak semua orang membutuhkan laptop dengan prosesor Intel Core i7. Bahkan, beberapa orang justru akan merasa cukup dengan laptop Intel Core i5 gen 8.
Biasanya hal ini dipengaruhi karena prosesor Intel Core i5 gen 8 memberikan performa yang tergolong baik untuk mengerjakan berbagai tugas. Dibawah ini ada beberapa rekomendasi laptop Intel Core i5 gen 8 dan bagi yang penasaran simak penjelasannya sampai selesai.
Daftar Laptop Intel Core i5 gen 8
Sebagai berikut adalah deretan laptop Intel Core i5 gen 8 yang bisa sobat maxcloud pilih :
1. Advan Workpro
Buat sebagian orang, logo Advan ini terkesan kurang keren dan masih perlu penyegaran. Namun, sebagian orang akan tutup mata akan perihal tersebut. Daripada mempermasalahkan logo, lebih baik mengapresiasi produk mereka yang layak untuk dibeli.
Laptop Advan WorkPro mempunyai harga Rp4.900.00,00 dan menggunakan prosesor Core i5 1035G7 (generasi ke-10, Ice Lake). Performa laptop 1,25 kg ini sangat kencang dan bisa digunakan untuk menangani pekerjaan harian. Lebih kencang lagi, ketika RAM-nya dilakukan upgrade menjadi dual channel.
Satu hal yang menarik dari laptop ini adalah berbodi alumunium dan mempunyai port USB C dengan fungsi banyak. Port tersebut tidak hanya untuk melakukan transfer data, tapi juga sarana display out dan pengecasan pada perangkat lain. Adapun Advan Work Pro dijual dengan Windows 11 Home dan garansi resmi selama 1 tahun.
2. Axioo Hype 2
Sudah saatnya kalangan masyarakat Indonesia lebih memperhatikan brand lokal. Pasalnya, brand lokal kali ini sudah berbenah di dalam menciptakan laptop berkualitas dengan harga yang tetap murah. Axioo Hype 5 merupakan salah satu produknya. Laptop ini bisa menjadi pilihan bagi para pelajar maupun pekerja.
Performanya sangat mumpuni, karena sudah dibekali prosesor Intel Core i5 gen 8 yang sudah menggunakan fabrikasi 10 nm. Prosesor quad core tersebut masih layak digunakan untuk editing foto dan video sederhana dan bermain game seperti CS Go atau Genshin Impact.
RAM yang besar ini bisa di-upgrade dan menjadi nilai plus. Catatan dari produk laptop ini adalah belum mempunyai backlit pada papan ketiknya.
Untuk slot SODIMM yang tersedia ini bisa membuat RAM cuma satu, sehingga tidak bisa dual channel. Axio Hype 5 dijual dengan harga Rp5.200.000,00 untuk versi tanpa OS.
Apabila sobat maxcloud mau yang sudah di-bundling dengan Windows 11 Pro, maka harganya Rp5.500.000,00. Laptop ini memberikan masa garansi resmi dari Axioo selama 1 tahun.
3. Zyrex Sky 232 Prime
Laptop zaman sekarang jarang yang mempunyai port LAN (RJ45) demi mengejar ukuran tipis. Padahal LAN masih cukup dibutuhkan, terutama untuk perkantoran yang membutuhkan koneksi aman dan stabil. Akan tetapi, hal itu tersebut tidak berlaku buat Zyrex 232 Prime. Laptop ini mempunyai berat sekitar 1,48.
Ia bahkan juga mempunyai port USB C dengan fungsi yang lengkap, termasuk display out. Hal ini juga jarang dijumpai pada laptop kelas mainstream lainnya.
Faktor yang membuat Zyrex 232 Prime menarik tidak hanya sampai disitu saja. Laptop seharga Rp5,2 jutaan ini juga punya performa mumpuni berkat Core i5 1035G7.
Akhiran “G7” pada prosesor Core i5 gen 8 menandakan kemampuan grafisnya lebih unggul dibandingkan dengan lainnya. Selain port dan prosesor, Zyrex 232 Prime juga lebih unggul di layar IPS-nya yang mempunyai bezel tipis, penyimpanan besar dan dibekali Windows 11 Home.
Laptop ini dijual dengan garansi resmi selama 2 tahun. Bagi sobat maxcloud yang membeli laptop ini akan mendapatkan bonus tas punggung.
4. Advan 360 Stylus
Tidak percaya dengan laptop murah yang ada stylus-nya? Ini dia Advan 360 Stylus. Pena stylus akan mempertegas status laptop yang merupakan laptop 2-in-1 convertible. Saat ada dalam mode tablet dan sobat maxcloud bisa memanfaatkan stylus untuk navigasi, membuat sketsa dan menggambar.
Ada juga pen holder yang disambungkan ke port USB untuk menyimpan stylus tersebut. Laptop seharga Rp6.200.000,00 ini makin istimewa, karena performanya lancar berkat prosesor Intel Core i5 Gen 8 Ice Lake yang GPU bawaannya sudah menggunakan Iris Plus.
Belum cukup sampai situ, material bodi dari Advan 360 Stylus adalah aluminium. Itu membuat laptop tersebut mempunyai kesan premium. Garansi resmi dari laptop ini adalah 1 tahun. Tas jinjing, stylus dan Windows 11 Home masuk di dalam paket penjualan.
5. Realme Book Prime
Laptop kreator yang tipis, elegan dan bertenaga ini bukan cuma dimiliki oleh MacBook. Realme juga bisa buat dan harganya jauh lebih miring. Ini dia realme Book Prime yang dijual Rp6.500.000,00. Laptop 1,37 kg berbodi alumunium dan menggunakan prosesor Intel Core i5-11320H yang oke untuk bermain gaming.
Performa rendering dari kartu grafis bawaan Iris Xe juga sudah sangat mumpuni, ketika output video beresolusi 1080p 30 FPS. Namun jika menghendaki lebih dari itu, ada baiknya memasang eGPU mengingat realme Book Prime mempunyai port Thunderbolt. Adanya layar IPS dengan gamut warna 100 persen sRGB menegaskan bahwa ia adalah laptop kreator.
Keyboard dengan backlit, tombol power merangkap sensor sidik jari, dukungan fast charging dan speaker Harman Kardon membuat laptop tersebut semakin menarik. Catatan dari Realme Book Prime hanya berada di RAM yang tidak bisa di-upgrade dan jumlah colokannya sangat terbatas.
Sebagai tambahan informasi tambahan, Realme Book Prime dijual bersamaan dengan Windows 11 Home dan Microsoft Office 365. Sedangkan, untuk masa garansi resmi yang diberikan adalah 2 tahun.
Nah, itulah dia daftar rekomendasi laptop dengan Intel Core i5 gen 8 yang bisa dipilih dan digunakan. Semoga informasi diatas bisa membantu sobat maxcloud di dalam menentukan pilihan, ya.