Mempunyai sebuah laptop kencang seperti laptop gaming mahal adalah impian bagi banyak orang. Terlebih lagi karena laptop kencang biasanya sudah dibekali dengan prosesor Intel Core i7 gen 7 yang setidaknya bisa memberikan jaminan akan performa mumpuni.

Hanya saja, laptop prosesor Intel Core i7 gen 7 ini mempunyai harga yang lebih mahal jika dibandingkan laptop lain dengan prosesor Intel Core i5 ataupun Intel Core i3. Hal ini cukup wajar, karena prosesor Intel Core i7 gen 7 merupakan tipe prosesor unggulan dari Intel.

Menariknya, tidak semua laptop dengan Intel Core i7 gen 7 dibanderol dengan harga yang mahal. Di pasaran sebenarnya sudah cukup banyak laptop varian tersebut yang menawarkan harga menarik.

Maka dari itu, di kesempatan kali ini akan memberikan daftar rekomendasi  laptop Intel Core i7 gen 7 termurah yang mungkin bisa menjadi pilihan menarik bagi sobat maxcloud untuk berbagai kebutuhan. Cek daftarnya selengkapnya di bawah ini.

Daftar Laptop Intel Core i7 gen 7

Berikut adalah daftar laptop Intel Core i7 gen 7 yang bisa sobat maxcloud pilih dan gunakan :

1. ASUS VivoBook 14 A1400EA – Core i7-1165G7

Fondasi kenyamanan di saat bekerja ditentukan oleh laptop dengan kemampuan yang baik. Namun, laptop dengan kemampuan yang baik tidak harus berukuran besar dan harganya mahal. Contohnya adalah ASUS VivoBook 14 A1400EA.

Laptop kali ini sangat ringkas dengan ketebalan 1,99 mm dan bobot 1,6 kg saja. Sobat maxcloud dengan mobilitas tinggi tidak akan merasa terlalu terbebani, ketika membawa sang laptop. Kemampuan yang baik datang dari prosesor Core i7 Tiger Lake generasi ke 7.

Meski belum yang paling baru, prosesor 10 nm dengan TDP 28 Watt itu mempunyai akhiran “G7”. Artinya, kartu grafis terintegrasinya mempunyai kapabilitas yang sangat mumpuni untuk menangani pekerjaan serius. Contohnya adalah mengedit foto, video dan bermain game secara kompetitif.

ASUS VivoBook 14 A1400EA dibekali dengan backlit keyboard, sensor pemindai sidik jari dan opsi upgrade yang sangat luas. Itu semua menjadikan laptop harga Rp9.900.000,00 ini semakin menarik. Adapun laptop VivoBook 14 1400EA yang dijual dengan paket garansi resmi 2 tahun, Windows 11 Home, OHS 2021 dan tas ransel.

2. Lenovo IdeaPad Slim 3 14IAU7

Nama dari laptop ini adalah Lenovo IdeaPad Slim 3i 14 Gen 8″. Namun, di beberapa toko online menamainya dengan Lenovo IdeaPad Slim 3 14 dsn diikuti nama prosesornya yaitu Core i7-1255U.

Laptop ini termasuk laptop versatile. Enak sekali digunakan untuk apa saja. Untuk hal standar seperti mengolah dokumen sampai menjalankan aplikasi perancangan dan pemrograman yang berat. Prosesor Intel Core i7 gen 7 yang digunakan tidak hanya bertenaga, tapi juga hemat daya.

Tidak heran apabila Lenovo berani membawakan laptop ini dengan baterai 38 Wh saja. Pasalnya, daya tahan baterai yang kecil itu bisa sampai dengan 8 jam lebih untuk penggunaan normal. Dilihat dari segi desain, tampilan, dan fitur, IdeaPad Slim 3i sudah sangat menyenangkan.

Keyboard-nya mempunyai backlit dengan touchpad center to body, tombol power yang terpisah dari layout keyboard dan ada penutup untuk webcam. Namun sayangnya, laptop seharga Rp10.500.000 00 ini dibekali webcam yang resolusinya 720p saja.

Mestinya di harga segini sudah menggunakan webcam 1080p. Laptop Lenovo IdeaPad IdeaPad Slim 3 14IAU7 ini dijual dengan garansi resmi dari Lenovo Indonesia selama 2 tahun. Ada Windows 11 Home, OHS 2021 dan tas jinjing yang menjadi bonus pembeliannya.

3. ASUS Vivobook 14 A1402ZA-VIPS753

Kali ini giliran ASUS yang memperkenalkan laptop paling murah dengan prosesor Intel Core i7 gen 7 yaitu Asus Vivobook A1402ZA-VIPS 753. Prosesor yang digunakan adalah Intel Core i7 generasi ke 7 adalah i7-1260P. Hal ini membuat Asus Vivobook A1402ZA-VIPS 753 sebagai salah satu laptop termurah ASUS di seri Vivobook yang menggunakan prosesor Intel Core i7 gen 7.

Laptop dengan layar lebar sampai dengan 14 inch FHD ini bisa sobat maxcloud dapatkan dengan harga sekitar Rp11.000.000,00. Dengan harga tersebut, sobat maxcloud juga akan mendapatkan kapasitas RAM 8 GB on board dengan slot SODIMM untuk memperluasnya. Jadi, laptop ini akan mempunyai umur yang panjang perihal kapasitas penyimpanan

Tidak hanya itu, ASUS juga menjadi salah satu produsen yang selalu memberikan garansi resmi kepada setiap produknya sampai dengan 2 tahun. Sobat maxcloud juga akan mendapatkan perlengkapan lainnya, mulai dari sistem operasi Windows 11 yang sudah terpasang  Office Home and Student 2021 termasuk Word, Excel dan PowerPoint.

4. Lenovo V14 Gen 2 (i7-1165G7)

Di dalam kondisi yang mendadak, terkadang sobat maxcloud diminta untuk melakukan meeting online di tempat umum. Tempat umum tentunya bukan tempat yang ideal untuk melakukan meeting.

Namun, permasalahan itu bisa diatasi jika sobat maxcloud mempunyai laptop seperti Lenovo V14 Gen 2 dengan prosesor Core i7-1165G7. Alasannya karena, laptop yang satu ini mempunyai teknologi AI noise cancelling.

Dengan teknologi itu, sobat maxcloud bisa mendengar suara rekaman dengan jelas,dan rekan juga bisa mendengar suara saat berbicara. Kebisingan di sekitar juga akan terhindarkan.

Soal kemampuan, Lenovo V14 Gen 2 bisa menjadi teman kerja bagi kreator konten. Prosesor Intel Core i7 gen 7 sudah bisa melakukan rendering video 1080p. GPU Iris Xe yang dimilikinya menggunakan 96 execution unit, sehingga sangat cukup tangguh.

Fitur lain yang menarik dari laptop ini adalah rapid charge (80% dalam 1 jam), webcam dengan shutter dan masih punya colokan LAN. Laptop 1,6 kg ini dijual dengan harga Rp11.000.000,00.

Itulah dia 4 rekomendasi laptop Intel Core i7 gen 7 yang bisa dipilih dan digunakan. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat, ya.