HP maupun smartphone tampaknya sudah menjadi salah kebutuhan primer bagi sebagian besar kalangan masyarakat. Alat komunikasi ini akan terus dibawa kemana-mana, tapi sangat merepotkan jika daya baterainya sudah mulai habis. Hal ini yang membuat para pengguna wajib untuk mengetahui bagaimana cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank.
Pada dasarnya, mengisi daya maupun cas HP dilakukan dengan menghubungkan charger menggunakan aliran listrik. Cara ini adalah paling efektif untuk digunakan sampai dengan baterai HP terisi penuh. Dengan begitu, maka sobat maxcloud bisa membawanya saja dan mengoperasikannya untuk berbagai kebutuhan.
Namun, setiap orang tentunya tidak bisa membawa aliran listrik kemanapun di saat bepergian. Apabila HP sudah kehabisan daya di tengah jalan, maka pengguna pasti akan merasa kesulitan. Maka dari itu, cara mengisi baterai HP tanpa charger dan power bank menjadi pilihan alternatif untuk mengisi daya secara sementara.
Cara Mengisi Baterai HP Tanpa Charger dan Power Bank
Mengisi daya baterai tanpa menggunakan listrik mungkin masih cukup awam untuk didengar. Penyebabnya adalah hampir setiap hari pengisian daya hp dilakukan menggunakan bantuan aliran listrik. Akan tetapi, ternyata ada beberapa cara yang bisa dipilih pada saat membutuhkan cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank, yaitu :
1. Tenaga Surya
Tenaga surya adalah pembangkit listrik tenaga matahari yang bisa menggantikan listrik dari PLN. Saat ini, penggunaan tenaga surya sudah banyak di kalangan masyarakat terutama pada daerah-daerah terpencil. Apalagi, intensitas paparan dari sinar matahari di Indonesia secara keseluruhan sudah tergolong cukup tinggi.
Sama halnya dengan listrik PLN, tenaga surya juga bisa digunakan untuk menghidupkan lampu atau berbagai peralatan elektronik lainnya. Selain itu, pembangkit listrik tenaga matahari ini juga bisa dimanfaatkan sebagai salah satu pilihan alternatif untuk melakukan charger HP tanpa listrik PLN.
Cara mengisi baterai hp tanpa charger dan powerbank kali ini sangat mudah dan sama dengan menggunakan listrik secara umum. Tenaga surya biasanya sudah lengkap dengan panel dan instalasi untuk mengalirkan arus listrik. Nah, sobat maxcloud bisa menghubungkan charger HP yang dimiliki ke stopkontak yang sudah tersambung dengan tenaga surya.
2. Panas Tubuh
Tubuh manusia diketahui mengandung panas dan energi kinetik yang bisa dimanfaatkan untuk mengisi daya baterai smartphone. Panas tubuh ini bisa dihasilkan saat berjalan, menari, berlari maupun tidur. Akan tetapi, dibutuhkan alat tertentu supaya panas tubuh manusia bisa dimanfaatkan.
Alat yang satu ini dikenal sebagai Recharge Sleeping Bag dan Power Shorts. Recharge Sleeping Bag adalah kasur portable yang bagian depannya ada kantung pengisi daya. Alat ini tergolong sangat efektif untuk digunakan, karena satu hari tidur bisa meningkatkan daya HP selama 11 jam.
Cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank menggunakan Recharge Sleeping Bags adalah memasukkannya kedalam kantong yang sudah tersedia. Saat sleeping bag berubah bentuk atau tergencet, maka zat yang ada di dalam alat akan mengumpulkan energi kinetik dan mengubahnya menjadi daya di HP.
Sementara itu, Power Short merupakan sejenis celana pendek berbahan denim dengan pengisi daya yang ada di bagian kantong belakang. Cara kerjanya sama dengan Recharge Sleeping Bag, tapi dalam 8 jam mampu mengisi daya HP dan bisa melakukan panggilan selama 24 menit.
3. Energi dan Angin
Selain matahari, energi angin juga bisa digunakan untuk menghasilkan listrik. Cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank ini bisa dilakukan menggunakan iFan. Alat ini menggunakan angin sebagai sumber daya pengisian baterai yang sudah dilengkapi dengan kipas.
Fungsi kipas yang ada di dalam iFan inj seperti turbin angin. Menariknya lagi adalah alat cas ini bisa dihubungkan dengan sepeda, sehingga lebih mudah untuk dibawa kemana-mana. Namun, iFan juga mempunyai kekurangan yaitu pengisian daya baterai yang lama dan sekitar 6 jam untuk mendapatkan baterai HP yang penuh.
Hal ini yang menyebabkan beberapa orang masih merasa kurang tertarik untuk menggunakan alat pengisi daya dari angin tersebut. Akan tetapi, pengembang iFan ini menjelaskan bahwa alat buatannya akan terus dikembangkan dan nantinya bisa melakukan pengisian daya HP menjadi jauh lebih cepat lagi.
4. Buah dan Sayuran
Sobat maxcloud mungkin pernah melihat di berbagai platform, di imana seseorang sedang mengisi ulang daya ponsel menggunakan buah-buahan maupun sayur-sayuran. Tindakan tersebut bukan menjadi aksi penipuan, tapi benar-benar bisa dilakukan karena beberapa buah maupun sayuran bisa menjadi sumber listrik.
Misalnya, apel, kentang, bawang merah, maupun jeruk. Cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank menggunakan bawang merah atau buah-buahan lain tergolong cukup rumit, karena sobat maxcloud harus menyiapkannya di dalam jumlah banyak. Selain itu, ada beberapa alat pendukung juga dibutuhkan seperti kabel seng dan tembaga.
Untuk mengisi daya, buah-buahan maupun sayuran harus dihubungkan di antara satu sama lain menggunakan kabel seng dan tembaga. Selanjutnya, hubungkan ke HP supaya aliran listriknya bisa masuk ke perangkat. Namun sayangnya, daya listrik yang dihasilkan dengan cara ini cukup kecil dan kurang efektif.
5. Charger Engkol
Cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank yang menarik untuk dicoba adalah memanfaatkan charger engkol atau crank case. Charger ini menjadi alat pengisi daya smartphone yang bisa mengubah satu menit putaran tangan untuk melakukan pengisian ulang baterai sampai dengan 30 detik.
Akan tetapi, daya yang dihasilkan tergolong cukup kecil yaitu hanya 5 x 2,5 x 1 inci. Selain itu, sobat maxcloud juga akan cukup repot jika menggunakan cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank sampai dengan penuh. Alasannya karena harus memutar alat tersebut supaya bisa mengisi daya, sehingga dibutuhkan tenaga lebih.
Nah, itulah dia 5 cara mengisi baterai hp tanpa charger dan power bank. Selamat memilih dan semoga adanya cara di atas bisa membantu sobat maxcloud, ya.